FKIP UAD Resmi Launching Buku “Transformasi Pendidikan Abad 21”
Sebagai salah satu fakultas dengan misi yang membawa kebermanfaatan bagi ilmu pengetahuan dan khalayak luas, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Ahmad Dahlan resmi me-launching buku bertajuk Transformasi Pendidikan Abad 21. Buku ini resmi dirilis pada acara Peneguhan Komitmen #4 FKIP UAD pada Sabtu 27 Januari 2024 di Ampitarium Kampus Utama UAD. Buku ini merupakan sebuah bunga rampai yang berisikan tulisan-tulisan bernas dari para dosen di lingkungan FKIP UAD.
Sebanyak 24 tulisan termuat dalam buku ini memuat berbagai isu faktual dan aktual dalam dunia pendidikan di Indonesia. Isu-isu tersebut menyinggung permasalahan perihal teknologi pendidikan, media pembejalaran, peran pendidik, hingga kurikulum merdeka yang hangat dibicarakan dewasa ini.
Salah satu kontributor tulisan dalam buku tersebut adalah dosen Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Inggris sekaligus Ketua Program Studi, Dr. Ikmi Nur Oktavianti, M.A. Dalam tulisannya, ia mengangkat persoalan penggunaan big data dalam pengajaran bahasa Inggris agar hasil asesmen tidak hanya bersifat superfisial, tetapi dapat menyentuh secara detail aspek kebahasaan pembelajar. Selain itu, tulisan-tulisan lainnya menarik untuk dibaca dan dapat menggugah pemahaman kita bersama tentang arah pendidikan kita di masa depan.
Selamat, FKIP UAD. Semoga buku yang berhasil diterbitkan ini membawa manfaat yang lebih luas dan memberikan kontribusi bagi kebijakan di dunia pendidikan di Indonesia.